Strategi Bisnis Pertahankan Loyal Customer Pasca Lebaran

Ditulis oleh Faiqotul Himma

article thumbnail

Strategi bisnis mempertahankan loyal customer.

Banyak pelaku usaha menyukai momen bulan Ramadan dan Idulfitri karena omzet penjualan mereka cenderung meningkat. Memang di setiap tahunnya ketika memasuki bulan Ramadan hingga menjelang Idulfitri, terdapat peningkatan aktivitas belanja yang dilakukan oleh masyarakat.

Namun, setelah momen tersebut selesai dan aktivitas belanja sudah lebih terkontrol, para pelaku usaha sering melihat omzet penjualannya merosot. Alih-alih mengkhawatirkan omzet sales (penjualan) yang akan menurun pasca lebaran, sebaiknya kamu menyusun strategi bisnis agar kamu bisa mempertahankan loyal customer bisnismu. Dengan mempertahankan loyal customer ini, kamu tentunya akan mendapatkan penjualan yang stabil pasca Lebaran.

Nah, tak perlu berlama-lama lagi. Yuk, intip beberapa strategi bisnis untuk pertahankan loyal customer pasca momen Lebaran! 

Menjalankan Program Khusus Untuk Loyal Customer

Pasti kamu sudah tahu, bahwa program khusus untuk loyal customer sudah banyak digunakan pada bisnis kecil maupun besar, kan? Tujuan dari program ini tidak lain untuk memberikan reward kepada para pelanggan sudah setia membeli produk dari bisnis yang kamu jalani.

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah membuat member card dengan level tertentu. Semakin tinggi levelnya akan semakin banyak pula fasilitas yang diberikan kepada loyal customer-mu. Caranya bisa dengan memberikan pemberitahuan secara khusus sebelum produk launching misalnya. Contoh lainnya, kamu bisa memberikan reward kepada member dengan poin tertinggi berupa voucher belanja atau yang lainnya. Dengan begini, pelanggan setiamu akan terus setia membeli produk atau jasa yang kamu tawarkan kepada mereka.

 Salah satu cara mempertahankan loyal customer adalah dengan memberikan reward.

Membuat Program yang Positif

Para customer-mu tentu saja akan senang jika mereka ikut berpartisipasi dalam program bisnismu yang positif, misalnya program Corporate Social Responsibility (CSR). Pasca Lebaran, kamu bisa juga menerapkan program positif misalnya dengan menyelenggarakan charity untuk menyelamatkan lingkungan atau membantu anak-anak putus sekolah. Sesuaikan pula program ini terhadap tujuan dan visi misi dari bisnismu sehingga dampaknya nanti akan terasa pada bisnismu dan customer.

Baca juga: Bisnis Lancar, Ibadah Puasa Lancar? Bisa!

Tetap Memperhatikan Customer

Tak ada salahnya mempertahankan pelanggan yang loyal dengan fokus pada penawaran agar mereka tertarik membeli produk atau jasamu secara continue. Di saat momen Lebaran mungkin kamu akan kurang fokus terhadap feedback yang diberikan customer karena pesanan produk dari bisnismu mengalami kenaikan.

Oleh karena itu, pasca Lebaran adalah waktu yang tepat untuk memperhatikan customer-mu kembali. Salah satu caranya dengan mengirimkan survei online cepat kepada pelanggan kamu untuk bisa mendapatkan wawasan yang lebih baik tentang apa yang membuat mereka terus menggunakan produk bisnis kamu dan apa yang seharusnya diperbaiki. Survei ini juga membantu untuk mengidentifikasi pola pelangganmu, lho! Selain itu, feedback yang mereka berikan kepada bisnismu juga akan membangun produk dan juga layanan bisnismu agar kedepannya bisa sustainable. 

Baca juga: 5 Ide Marketing Campaign Selama Bulan Ramadan

Membuat Acara Khusus untuk Loyal Customer

Strategi bisnis terakhir yang bisa kamu lakukan untuk membuat pelanggan loyal yaitu dengan membuat forum atau acara khusus bagi mereka. Kamu bisa mulai dengan forum secara digital, bisa melalui website, social media, atau media lainnya. Kamu juga bisa beberapa kali dalam satu tahun mengadakan customer gathering, yaitu mengundang mereka ke acara khusus untuk semua loyal customer bisnismu.

Selain itu, kamu juga bisa membuat acara khusus launching produk baru dengan mengundang mereka ke acara bisnismu. Jadi pelanggan setiamu adalah orang pertama yang mencoba menggunakan produk baru yang kamu luncurkan sebelum produk tersebut dijual ke pasar. Acara khusus ini dapat membantu kamu untuk memberikan informasi terbaru mengenai bisnismu sehingga membangun hubungan lebih baik kepada loyal customer-mu.

Penurunan penjualan pasca Lebaran memang tidak dapat dihindari. Namun, dengan menurunnya penjualan pada bisnismu, kamu seakan melupakan pelanggan setia yang telah setia membeli dan menggunakan produk dari bisnismu. Padahal dengan strategi bisnis yang fokus pada loyal customer, penjualan pasca Lebaranmu akan bisa stabil atau bahkan bisa naik lagi.

Dengan mempertahankan loyal customer, kamu bisa lebih mudah mengembangkan bisnis dan mempertahankan bisnis dalam jangka panjang, lho! Selain berfokus pada loyal customer, kamu juga harus mengelola keuangan dengan bijak dan baik untuk mempertahankan dan mengelola bisnismu.

majoo adalah aplikasi aplikasi wirausaha lengkap untuk kelola bisnis jadi maju. Satu aplikasi untuk segala solusi yang bisa digunakan untuk semua jenis usaha, meliputi kasir, inventori, keuangan, karyawan, loyalty, analisis bisnis, dan masih banyak lagi. Agar bisnismu dapat dikelola dengan baik serta bisa diakses dari mana saja dan kapan saja, yuk, segera gunakan aplikasi majoo!

Baca Juga: Cara Praktis Gelar Diskon Ramadan Anti Rugi

Dapatkan Inspirasi Terbaru dari majoo

Subscribe untuk dapatkan berita, artikel, dan inspirasi bisnis di email kamu

Footer support

Pustaka majoo

Isi Form dibawah ini untuk download pustaka

format: 62xxxxxxxx
Batal
Icon close

Temukan Paket Paling Tepat untuk Bisnismu

Isi form berikut untuk membantu kami tentukan paket paling sesuai dengan jenis dan skala bisnismu.
solusi bisnis form

+62
whatsapp logo