Apa Manfaat Content Marketing? Baca di Sini, Yuk!

Ditulis oleh Faiqotul Himma

article thumbnail

Menurut penelitian, hanya sepuluh persen marketer yang tidak menggunakan content marketing. 

Meskipun demikian, apa sebenarnya definisi content marketing? Mengapa sebuah bisnis penting membuat konten marketing? 

Mungkin kamu pernah mengalami pertanyaan ini. Sangat wajar sekali untuk bisnis baru dan ingin mengembangkan strategi pemasaran melalui content marketing. Nah, di artikel ini akan dijelaskan dengan lengkap tentang content marketing, nih! Yuk, baca sampai habis, ya! 

Apa Itu Content Marketing?

Content marketing adalah proses pemasaran pada bisnis yang bertujuan untuk membuat dan mendistribusikan konten relevan serta melibatkan target audiens. Strategi content marketing merupakan langkah paling efektif untuk memperkenalkan barang dan jasa yang ditawarkan oleh bisnis, lho! 

Mengapa hal ini terjadi? Content marketing lebih menekankan informasi tentang pemasaran produk daripada mempromosikan produk secara langsung, misalnya dengan menggunakan banner. Content marketing ini berbeda dengan iklan konvensional yang mempromosikan produk secara langsung, ya. 

Ketika kamu membuat content marketing pada bisnismu, tentunya kamu perlu memperhatikan beberapa hal, seperti  kontennya harus relevan dan penting, serta mem-posting konten secara konsisten. Dalam membuat content marketing, kamu tidak boleh membuat konten sesuka hatimu, ya, karena konten yang disajikan harus relevan dengan target audiens. 

Pembuatan content marketing juga harus mempertimbangkan tujuan audiens untuk membeli barang atau jasa yang kamu tawarkan. Oleh karena itu, buatlah konten yang mendorong mereka untuk membeli produk atau jasamu. Perlu diingat bahwa tujuan utama pembuatan content marketing bukan hanya untuk memberikan hiburan kepada pemirsa, ya. 

Baca Juga: Apa Itu Content Plan dan Bagaimana Cara Membuatnya?

Manfaat Content Marketing

Content marketing memang perlu dikelola dengan baik agar strategi marketing bisnis menjadi lebih efektif. 

Singkatnya, tujuan content marketing adalah untuk mempromosikan bisnismu melalui konten yang dikelola dengan baik sehingga bisa meningkatkan exposure dan keterlibatan target audiensmu. Berikut ini terdapat beberapa manfaat dari content marketing lainnya yang perlu kamu ketahui, yakni: 

1.    Menciptakan Persona Profesional untuk Bisnis.

Bisnis yang memiliki konten menarik akan menunjukkan bahwa mereka benar-benar serius menjalankan bisnisnya, lho! Calon pelanggan juga dapat melihat bahwa bisnis dikelola dengan baik.     

Jika kesan target audiensmu tertarik dengan konten yang kamu buat, mereka akan menaruh kepercayaan pada bisnismu dan terus melihat kontenmu. Pada akhirnya akan meningkatkan konversi, ya. 

2.    Nama Merek Lebih Dikenal

Setelah pelanggan memiliki kesan pertama yang baik dan mulai mempercayai bisnismu, mereka akan dengan senang hati melakukan promosi baik secara langsung maupun tidak langsung. Pada akhirnya, proses ini terjadi berulang kali, dan brand-mu menjadi lebih dikenal. 

3.    Meningkatkan Traffic

Manfaat dari content marketing lainnya yaitu bisa meningkatkan traffic website bisnismu. Jumlah pengunjung yang meningkat tentu saja akan menghasilkan lebih banyak income bagi bisnismu. 

Selain itu, strategi content marketing melalui website atau blog akan meningkatkan peringkat di Google dalam hal SEO. 

4.    Meningkatkan Jumlah Sales (Penjualan)

Peluang konversi meningkat seiring dengan jumlah orang yang mengunjungi situs web bisnismu. Dengan konten yang berkualitas tinggi, kamu dapat membujuk pelanggan untuk membeli produk atau layanan bisnismu. Penting sekali, semua channel bisnismu juga perlu kemudahan akses agar pelanggan potensial mudah menemukan kontenmu. 

5.    Untuk Menjaga Tingkat Retensi Pelanggan

Jika target audiensmu menyukai konten yang kamu sajikan, mereka pasti akan kembali ke situs web atau media yang kamu gunakan untuk berbaginya. 

Ketika kamu bisa menjaga konten bisnismu dengan kualitas yang baik, target audiensmu pasti akan mengikuti akun bisnismu dan selalu tertarik dengan konten yang kamu buat dan unggah di channel  bisnismu. 

6.    Memperluas Jaringan Kolaborasi

Tujuan dan keuntungan dari content marketing, tentu saja, adalah membangun hubungan dan koneksi dengan perusahaan lain. 

Penerapan content marketing strategy untuk bisnismu, juga memperluas kerja sama dengan perusahaan lain sehingga bisnismu dapat berkembang lebih jauh.

Baca Juga: Konten yang Menarik: Jenis dan Etika

Apa itu content marketing?

Strategi Content Marketing

Strategi content marketing sangat penting untuk membangun hubungan yang kuat dengan audiens. Berikut adalah beberapa strategi yang bisa kamu gunakan untuk memaksimalkan dampak konten yang kamu buat, ya.

 

  • Identifikasi Target Audiens: Kamu harus tahu target audiens bisnismu sebelum memulai membuat content marketing. Untuk membuat konten marketing yang relevan dan menarik, kamu perlu mempelajari kebutuhan, keinginan, dan masalah dari target audiensmu, ya. Diharapkan, dengan mengetahui kebutuhan dan keinginan target audiensmu, konten yang kamu buat bisa menarik mereka untuk membeli produk atau layanan bisnismu.

  • Membuat Konten Berkualitas dan Relevan (Quality and Relevant Content): Penting untuk membuat konten yang bermanfaat, informatif, dan sesuai dengan kebutuhan audiens; konten berkualitas akan membangun kepercayaan pelanggan, lho!

  • Memanfaatkan SEO (Search Engine Optimization): Optimalkan konten yang kamu buat dengan menggunakan SEO agar target audiensmu muda mencari informasi yang mereka butuhkan. Sesuaikan juga kontenmu dengan tren pencarian dan gunakan kata kunci (keywords)yang relevan, ya.

  • Memilih Platform yang Tepat (Platform Selection): Kamu perlu mengetahui platform yang sering dipakai oleh target audiensmu. Pilihlah platform yang akan membantu kamu dalam mencapai goals bisnismu.

  • Konsistensi (Consistency): Memberikan konten yang konsisten akan menumbuhkan kepercayaan dan menarik loyal customer. Kamu perlu membuat content plan agar konten yang kamu publikasikan bisa konsisten, ya.

  • Interaksi dengan Penonton (Engagement): Engagement yaitu menanggapi komentar, pertanyaan, dan tanggapan dari audiensmu. Untuk meningkatkan keterlibatan audiens kamu perlu membuat konten yang sesuai dengan brand-mu dan tren.

  • Analisis Kinerja (Performance Analysis): Strategi yang terakhir dalam membuat content  marketing yaitu  dengan menggunakan analisis data. Dari analisis data ini, kamu bisa melihat marketing campaign yang berhasil dan perlu perbaiki. 

Baca Juga: Inilah Strategi Pemasaran Digital Jitu untuk Usaha Kecil!

Contoh Content Marketing

Content marketing sangat penting dalam pemasaran untuk membangun hubungan dengan target audiens. Untuk meningkatkan website atau media sosial bisnismu, berikut ini beberapa contoh konten marketing yang bisa kamu pertimbangkan untuk digunakan, antara lain:

 

  • Blog Posts: Contoh content marketing satu ini yaitu memberikan informasi yang relevan dan berguna bagi pembaca melalui artikel blog. Isi artikel ini bisa disesuaikan dengan jenis bisnismu.

  • Infografis: Menggunakan gambar yang menarik untuk menyampaikan informasi yang kompleks dengan cara yang mudah dipahami.

  • Konten Video: Video memberikan cara yang menarik untuk berbagi cerita, instruksi, atau ulasan produk.

  • Podcasts: Konten audio yang dapat diakses secara mudah memungkinkan target audiens untuk mendengarkan topik menarik sepanjang waktu.

  • E-books dan whitepapers: Memberikan informasi mendalam tentang suatu topik, biasanya digunakan untuk menarik target audiens yang lebih tertarik pada konten yang lebih rinci.

  • Post Media Sosial: Menggunakan platform media sosial untuk berbagi informasi, gambar, atau video yang relevan kepada target audiens.

  • E-mail Marketing: Menghubungkan target audiens dengan konten yang relevan melalui personal melalui e-mail, misalnya newsletter atau penawaran khusus. 

Content marketing memang bermanfaat untuk meningkatkan brand awareness, menarik target audiens, dan mempertahankan customer loyalty, lho! Dengan memilih jenis konten yang sesuai dengan tujuan dan target audiens bisnismu, kamu dapat meningkatkan visibilitas online dan untuk mencapai hasil yang diinginkan. 

Kesimpulan

Aplikasi Ads

Marketing strategy terbaik untuk bisnis adalah content marketing, yang bisa meningkatkan penjualan dan kesadaran merek (brand awareness). Selain itu, konten ini seringkali berfungsi sebagai alat promosi yang efektif untuk menarik perhatian pelanggan.

Namun, mengelola banyak platform itu sulit. Kamu tak perlu bingung lagi, kamu bisa menggunakan fitur majoo Ads Majoo di aplikasi Majoo adalah salah satu pendekatan yang dapat Anda gunakan.

Dengan majoo Ads, kamu dapat meningkatkan penjualan dengan menciptakan konten digital dan iklan untuk membantu meningkatkan penjualan pada bisnismu. Selain itu, fitur-fitur yang ada di aplikasi majoo juga banyak dan sangat membantu operasional bisnismu, lho! 

Jadi, tak perlu ragu untuk menggunakan aplikasi majoo bukan?

 

Sumber Data:

https://blog.rakamin.com/apa-itu-content-marketing-definisi-tujuan-bentuk-dan-skill/

Dapatkan Inspirasi Terbaru dari majoo

Subscribe untuk dapatkan berita, artikel, dan inspirasi bisnis di email kamu

Footer support

Pustaka majoo

Isi Form dibawah ini untuk download pustaka

format: 62xxxxxxxx
Batal
Icon close

Temukan Paket Paling Tepat untuk Bisnismu

Isi form berikut untuk membantu kami tentukan paket paling sesuai dengan jenis dan skala bisnismu.
solusi bisnis form

+62
Selamat datang di majoo 👋 Hubungi konsultan kami untuk pertanyaan dan info penawaran menarik
whatsapp logo