Bagaimana Aplikasi Loyalti Berperan Membuat Bisnis Maju?

Penulis Nisa Destiana
10 February 2020

article thumbnail

Teknologi dengan cepat merambah setiap sisi kehidupan kita, tidak terkecuali program loyalti. Munculnya cloud telah merevolusi kemampuan bisnis untuk menyimpan data yang besar. Kini banyak pemilik usaha yang memanfaatkan aplikasi loyalti dalam aktivitas bisnis mereka.

Adanya program-program hadiah untuk kesetiaan pelanggan yang berbasis digital menguntungkan pemilik bisnis dan pelanggan. Pemilik bisnis bisa mengumpulkan informasi pelanggan, melacak penjualan, dan mengawasi frekuensi serta tingkat kesetiaan pelanggan terhadap jasa atau produk yang disediakan.

Apa sih program loyalti itu?

Pada dasarnya program loyalti merupakan program-program yang diterapkan oleh pemilik bisnis untuk mendorong konsumen datang atau berbelanja kembali. Program seperti ini sangat populer dalam bisnis di mana konsumen melakukan pembelian rutin.

Tiap program biasanya unik, tergantung perusahaan atau bisnis yang mengimplementasikannya. Namun seluruh program memiliki dasar yang kurang lebih sama: semakin banyak pelanggan berbelanja di tempatmu, semakin banyak “hadiah” atau reward yang diterima, dan semakin banyak reward biasanya pelanggan jadi harus berbelanja lebih banyak atau lebih sering lagi.

Ada banyak jenis program loyalti yang bisa diterapkan dalam bisnis, masing-masing dengan kelebihan dan kekurangannya. Mari kita lihat program mana yang paling cocok dengan bisnismu!

Cash Back: Program ini cukup jelas terlihat dari namanya, pelanggan mendapatkan kembali uang mereka dari setiap pembelian yang dilakukan. Dengan minimal jumlah pembelian tertentu atau frekuensi pembelian tertentu, pelanggan dapat mendapatkan kembali sejumlah uang. Jenis program ini sangat mudah dimengerti, namun biasanya tidak memberi kepuasan langsung pada pelanggan. Selain itu, biaya untuk menerapkan program ini relatif mahal.

Diskon atau Potongan Harga: Program ini memberikan potongan harga dari harga asli setiap barang, dengan syarat dan ketentuan yang bisa kamu atur. Jenis program diskon dapat memberikan kepuasan langsung kepada pelanggan, serta mudah dimengerti dan diproses. Namun, kadang dapat memberi kesan kepada pelanggan bahwa harga reguler produk terlalu tinggi.

Program Frekuensi: Banyak bisnis yang menerapkan program ini menggunakan “loyalty card” untuk melacak jumlah kunjungan pelanggan. Misal, setelah 5 kali transaksi produk yang sama, pelanggan mendapat gratis produk tersebut pada transaksi keenam. Program ini bisa dibilang cukup rendah biaya, hanya saja rentan penyalahgunaan jika hanya mengandalkan kartu manual untuk melacak kunjungan.

Program Poin: Pada jenis program ini, pelanggan diberi poin setiap kali melakukan transaksi. Ini adalah cara terbaik agar kamu tidak perlu memberi potongan harga. Namun, kamu perlu menemukan cara efektif untuk mengingatkan pelanggan mengenai status poin mereka. Sehingga pelanggan akan terus tertarik untuk bertransaksi karena ingin mencapai jumlah poin tertentu dan menukarnya dengan hadiah menarik yang kamu sediakan.

Sistem Tingkat: Jenis program ini merupakan cara yang bagus untuk menjaga pelanggan terus berbelanja secara konsisten. Biasanya untuk bisa mengikuti program ini, konsumen cukup berbelanja sedikit saja. Namun, semakin sering mereka berbelanja dan semakin besar jumlah pembelanjaan akan menentukan reward yang akan diterima. Cara ini biasanya efektif untuk produk-produk dengan harga jual yang relatif mahal.

Tidak ada ketentuan bahwa kamu hanya bisa menerapkan satu jenis program. Program-program tersebut dapat kamu kombinasikan untuk memperoleh program yang unik. Serta yang paling penting program tersebut sesuai dengan kebutuhan bisnis dan konsumen.

Beginilah aplikasi loyalti bekerja!

Umumnya program loyalti mensyaratkan konsumen atau pelanggan mengisi formulir tertentu yang berisi informasi pribadi (nama, alamat, tanggal lahir, dll.). Sebagai gantinya, pelanggan akan menerima kartu anggota, nomor, atau kode, sehingga mereka bisa mendapat keuntungan dari program yang disediakan oleh bisnis tertentu. Nah, dengan memanfaatkan aplikasi dan menerapkan program reward yang berbasis digital, pemilik bisnis bisa menyentuh pasar yang lebih luas, bahkan tanpa penggunaan formulir secara manual lagi.

Program digital memungkinkan data pelanggan setia kamu terekam dan tersimpan dengan baik. Mulai dari data pribadi, seperti yang terdapat pada formulir-formulir pendaftaran membership manual, hingga riwayat transaksi dan interval kedatangan. Data tersebut dapat menjadi insight tentang siapa pelanggan setia bisnismu dan seberapa sering mereka berbelanja. Tentu saja, data tersebut sangat berharga untuk menentukan strategi pemasaran.

Aplikasi loyalti juga memberimu kemudahan untuk mengatur program secara spesifik. Misal kamu ingin menerapkan program poin. Kamu dapat mengatur poin yang didapatkan oleh pelanggan berdasarkan minimum pembelian, jumlah kelipatan pembelian, bahkan diatur berdasarkan transaksi pada jam atau hari tertentu.

Atau kamu ingin menerapkan program potongan harga, tapi spesifik untuk grup pelanggan tertentu, berupa harga khusus. Pertimbangannya misal berdasarkan frekuensi kedatangan, pelanggan-pelanggan yang telah bertransaksi rutin selama minimal satu bulan untuk selanjutnya akan mendapatkan harga khusus misalnya. Ini bisa dengan mudah juga kamu atur dalam aplikasi.

Intinya berbagai jenis program yang diterapkan dalam rangka memberi reward bagi pelanggan setia, dapat dengan mudah diatur dengan aplikasi: promo potongan harga, bonus, voucher, dll.

Selain itu, pada layar aplikasi akan muncul program yang sedang berjalan. Sehingga kasir dapat dengan mudah mengetahuinya dan bisa menawarkan kepada pelanggan. Hal ini bisa membantu untuk up sale atau meningkatkan penjualan.

Seperti sudah disebutkan sebelumnya bahwa aplikasi akan membantu mengelola data pelanggan. Salah satunya nomor kontak. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk menyebarluaskan informasi mengenai program reward atau promo yang sedang berjalan. Termasuk salah satu cara yang bisa digunakan untuk memelihara engagement dengan pelanggan serta cukup efektif untuk mengingatkan pelanggan mengenai status program mereka, terutama untuk beberapa program seperti program poin dan frekuensi. Misal bila kamu memiliki kedai kopi dan menerapkan program frekuensi, kamu bisa mengirim sms kepada pelanggan: Satu kali transaksi lagi, kamu bisa menikmati free kopi dari kami. Kami tunggu kedatanganmu segera ya!

Penting sekali bagi kamu untuk melakukan riset terlebih dahulu sebelum menerapkan program loyalti dalam bisnismu. Menerapkan program seperti beberapa contoh di atas akan mendorong konsumen berubah menjadi pelanggan setia. Dan pelanggan setia adalah tipe konsumen yang sangat bisa kamu andalkan untuk untuk terus kembali berbelanja dan memberikan iklan secara cuma-cuma tentang bisnismu dengan word of mouth.

Bila kamu sudah menemukan program yang cocok, pastikan kamu memiliki aplikasi yang memudahkanmu menjalankan program tersebut.

Dapatkan Inspirasi Terbaru dari majoo

Subscribe untuk dapatkan berita, artikel, dan inspirasi bisnis di email kamu

Footer support

Pustaka majoo

Isi Form dibawah ini untuk download pustaka

format: 62xxxxxxxx
Batal
Icon close

Temukan Paket Paling Tepat untuk Bisnismu

Isi form berikut untuk membantu kami tentukan paket paling sesuai dengan jenis dan skala bisnismu.
solusi bisnis form

+62
Selamat datang di majoo 👋 Hubungi konsultan kami untuk pertanyaan dan info penawaran menarik
whatsapp logo