Ide Bisnis Kreatif dan Unik yang Minim Pesaing

Ditulis oleh Kikit Azeharie

article thumbnail

Ide Bisnis Kreatif dan Unik yang Bisa Dipertimbangkan

Semua orang bisa menjadi pebisnis. Tidak masalah jika kamu adalah seorang mahasiswa, karyawan, atau ibu rumah tangga. Menjalankan bisnis bisa membuat seseorang menjadi lebih berdaya dan lebih bermanfaat dalam kehidupannya. 

Sayangnya, banyak pebisnis berhenti di tengah jalan karena mentok dengan inovasi dan kreativitas. Sebab, dalam menjalankan dan mempertahankan sebuah bisnis, kamu harus memiliki ide bisnis kreatif yang memenuhi kebutuhan konsumen. Selain itu, bisnis yang dijalankan harus berbeda dari pesaing yang sudah ada.

Inovasi dan kreativitas di dalam industri bisnis tidak akan pernah ada habisnya. Ada banyak ide bisnis kreatif yang bisa digali agar bisnis yang sedang kamu jalani dapat selalu meraih hati pelanggan.

Nah, majoo akan mengajak kamu untuk melihat beberapa ide bisnis kreatif yang bisa menjadi inspirasi.

Definisi Ide Bisnis Kreatif

Secara singkat, ide bisnis kreatif adalah proyeksi dari ide seseorang yang dikembangkan menjadi sebuah usaha atau bisnis. Dalam kehidupan digital seperti saat ini, melakukan riset untuk menemukan konsep atau ide bisnis kreatif sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah.

Ide bisnis kreatif akan selalu dibutuhkan untuk perkembangan perusahaan. Tujuannya agar nilai jual produk akan bersaing dengan kompetitor.

Konsep-konsep ide bisnis kreatif adalah sesuatu yang harus dicari setiap hari. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memahami kebiasaan target pasar dan mengikuti tren yang sedang hype di masyarakat.

Setiap hari selalu ada hal yang berubah. Salah satunya pemikiran masyarakat. Oleh karena itu, selalu mengikuti dan memahami dinamika keinginan dan kebutuhan masyarakat penting untuk dilakukan oleh pebisnis.

Alasan Perlunya Ide Bisnis Kreatif

Ada beberapa alasan kenapa pebisnis perlu kreativitas dalam mengembangkan usahanya, antara lain:

1. Efisiensi Produk

Kreativitas akan membantu dalam pengembangan efisiensi produk, baik barang maupun jasa yang dijual. Produk yang mengalami inovasi akan dapat melakukan tugasnya dengan tepat sasaran.

2. Pembeda Dari Pesaing

Pebisnis pasti tidak asing dengan pesaing atau kompetitor. Agar produk yang dijual memiliki keunggulan, maka perlu kreativitas atau spesifikasi khusus yang tidak ada di pasaran. 

3. Menarik Banyak Konsumen

Sebuah bisnis tidak akan bertahan jika tidak memiliki konsumen. Dengan kreativitas, kamu berpeluang besar untuk menarik lebih banyak konsumen. Terlebih, masyarakat menyukai hal-hal yang baru yang unik dan kreatif.

Baca juga: Kreativitas dan Inovasi dalam Memenuhi Kebutuhan Pasar

Ide Bisnis Kreatif untuk Mahasiswa

Menjalankan usaha tidak harus saat kamu sudah berusia mapan. Kamu yang masih berstatus sebagai mahasiswa juga bisa membangun sebuah bisnis. Terlebih, mahasiswa dikenal sebagai sosok yang penuh kreativitas. Seringkali peluang-peluang bisnis yang baru, terutama ide bisnis kreatif dicetuskan oleh jiwa-jiwa muda mahasiswa.

Pada kesempatan ini, majoo akan memberikan ide bisnis kreatif kekinian yang cocok dijalankan oleh mahasiswa.

1. Camilan Unik

Siapa tidak kenal camilan seperti mie lidi atau makaroni pedas. Jenis camilan seperti itu sedang banyak digemari oleh masyarakat.

Kamu bisa mulai berbisnis dengan menjual tipe camilan yang sama atau berinovasi dengan memodifikasinya. Misalnya, makaroni rasa coklat atau mie lidi saus mentai.

2. Anyaman Tali Strapping

Ide Bisnis Kreatif Untuk Mahasiswa yang Ramah Lingkungan

Plastik merupakan material yang sangat akrab dalam kehidupan manusia. Sehingga, limbah plastik sangat mudah ditemukan.

Salah satu limbah plastik yang sering ditemui adalah limbah tali plastik atau strapping band jenis PET atau Polyester Strapping Band. Tali strapping bisa digunakan untuk mengikat barang. Karena awet dan bahannya sangat kuat, tali strapping kini banyak dimanfaatkan sebagai produk anyaman.

Untuk harga satu rol tali strapping yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatan anyaman, kamu hanya membutuhkan modal Rp100.000-200.000. Selain terjangkau, kamu juga ikut berperan dalam menyelamatkan lingkungan dengan mengurangi limbah plastik.

3. Kerajinan Daur Ulang

Coba deh cek barang-barang bekas yang ada di rumahmu. Pasti ada yang bisa ‘disulap’ menjadi barang baru yang bermanfaat dan bernilai jual tinggi.

Misalnya, koran atau majalah bekas bisa dimanfaatkan menjadi penutup lampu atau keranjang.

4. Desain Casing Handphone

Smartphone tanpa casing ibarat sayur tanpa garam. Oleh karena itu, permintaan kebutuhan casing untuk melindungi smartphone dari goresan terus meningkat.

Jika kamu memiliki kemampuan menggambar atau melukis, tawarkan jasa membuat case handphone sesuai dengan desain yang diinginkan. Untuk memasarkannya, manfaatkan marketplace atau media sosial.

5. Jasa Konten Media Sosial

Jika kamu aktif dan kreatif di media sosial, kamu bisa menawarkan jasa sebagai admin media sosial. Tugasnya adalah memikirkan ide untuk konten yang akan diunggah di akun media sosial perusahaan. Pekerjaan ini bisa dilakukan di mana saja sambil bersantai.

Kamu bisa mencari info lowongan pembuat konten media sosial di situs freelance lokal atau internasional.

6. Kursus Musik Privat

Punya kemampuan atau skill memainkan instrumen musik? Berdayakan kemampuanmu itu untuk memberikan kursus musik secara privat.

Kursus musik yang diminati masyarakat contohnya adalah gitar, piano, atau biola. Kamu akan mendapatkan bayaran di setiap pertemuan.

7. Hadiah Wisuda

Wisuda menjadi momen yang membahagiakan. Karena itu, memberikan hadiah saat seseorang wisuda sering dilakukan. Hal tersebut bisa jadi peluang untuk kamu yang memiliki kemampuan membuat kerajinan.

Tawarkan hadiah wisuda berupa gambar karikatur, plakat dengan desain unik, atau hampers yang isinya menarik.

Ide Usaha Kreatif Modal Kecil

Bisnis dengan modal minim menjadi favorit banyak orang. Apalagi jika dengan modal yang minim bisa menghasilkan keuntungan besar.

Baca juga: Pemilik Usaha Harus Paham Peran Lembaga Pembiayaan

Sekarang banyak ide bisnis kreatif modal kecil yang menjanjikan dan cocok dilakukan oleh pebisnis pemula. Meskipun dengan modal kecil, ide bisnis kreatif ini punya potensi profitabilitas yang tinggi.

1. Desain Uang Mahar

Mahar adalah harta yang diberikan oleh suami kepada istri sebagai imbalan dan penghargaan atas kesediaannya untuk dihalalkan dan dinikahi. Mahar merupakan salah satu dari unsur nikah.

Selain logam mulia, mahar berupa uang masih menjadi favorit masyarakat. Uang yang dipakai untuk mahar akan dibentuk dan dihias semenarik mungkin. Sehingga, kreativitas kamu sangat dibutuhkan dalam menjalankan bisnis ini. 

Kamu bisa menawarkan jasa ini pada kolega, keluarga, atau teman yang akan menikah. Atau kamu bisa bermitra dengan para pemilik bisnis wedding organizer.

2. Jasa Mendengarkan Curhatan

Meskipun terdengar aneh, ini adalah ide bisnis unik dan kreatif yang relevan dengan situasi saat ini. Pasalnya, pandemi selama dua tahun terakhir telah memicu kejenuhan atau burnout.

Jika kamu merasa sebagai sosok pendengar yang baik, maka kamu bisa memberikan support system kepada teman-teman yang membutuhkan. Support system ini akan berdampak positif untuk mereka yang sedang burnout atau mereka yang sedang dalam masalah, namun tak memiliki teman untuk berbagi rasa.

Intinya, kamu hanya perlu menjadi pendengar yang baik. Benar-benar ide bisnis kreatif modal kecil, bukan?

Baca juga: Bisnis Menguntungkan dengan Modal Usaha Kecil? Ini Contohnya!

3. Paket Bahan Masakan

Kamu hobi masak? Berdayakan hobimu dengan menawarkan jasa belanja paket bahan-bahan masakan. Pasalnya, banyak orang malas memasak karena mereka malas menyiapkan bahan-bahannya.

Kemas bahan-bahan masakan dalam kantung-kantung khusus lengkap dengan bumbunya. Pasarkan paket-paket bahan masakan tersebut kepada teman-teman, asisten rumah tangga, atau ibu-ibu rumah tangga.

4. Jastip (Jasa Titip)

Beberapa tahun terakhir, jasa titip pembelian barang menjadi ladang bisnis baru. Jika kamu suka bepergian, tawarkan jasa titip pembelian barang, seperti camilan khas atau oleh-oleh khas kota tersebut. Penghasilanmu didapatkan berdasarkan ongkos jasa titip yang kamu bebankan kepada pembeli.

5. Jual Barang Bekas

Jika kamu memiliki banyak barang tidak terpakai, kamu bisa menjualnya kembali. Mulai dari pakaian, sepatu, dompet, aksesori, ataupun barang elektronik bisa kamu jual kembali dengan harga terjangkau.

Tidak hanya barang tidak terpakai milik sendiri, kamu juga bisa menjualkan barang milik orang lain dengan skema bagi hasil.

6. Florist

Selalu ada orang-orang yang menginginkan buket bunga untuk dikirim kepada orang terkasih. Jika kamu bisa merangkai bunga, maka itu adalah peluang bisnis yang menjanjikan.

7. Hampers atau Parsel

Hampers atau parsel adalah salah satu ide bisnis kreatif dan unik. Orang-orang membutuhkan bingkisan untuk dikirimkan pada momen-momen tertentu, seperti Natal, Tahun Baru, Ramadan, dan Idul Fitri. Oleh karena itu, jasa membuat aneka hampers cantik selalu laris di pasaran.

8. Suvenir Bunga

Menjual suvenir berupa tanaman hias bisa menjadi salah satu ide bisnis modal minim. Contohnya kaktus. Selain harganya yang murah, tanaman ini berukuran kecil, memiliki bentuk yang unik dan lucu, mudah dirawat, ringan bila dibawa bepergian, serta mudah dihias.

Sebagai ciri khas dan identitas bisnis, berikan hiasan menarik pada potnya, seperti menempel pita, atau melukis potnya dengan indah.

9. Perencana Perjalanan (Travel Planner)

Banyak orang yang ingin berlibur ke suatu lokasi, tapi masih bingung harus ke mana saja dan tidak punya waktu untuk melakukan riset. Ini bisa kamu manfaatkan sebagai peluang bisnis.

Jika kamu adalah penggemar travelling, baik di dalam negeri maupun ke luar negeri, kamu bisa menawarkan jasa perencana perjalanan. Kamu membuatkan rencana perjalanan, mulai dari satu lokasi wisata ke lokasi lainnya, daftar rekomendasi penyewaan kendaraan, rekomendasi penginapan, hingga rekomendasi makanan-makanan yang wajib dicoba di lokasi tersebut.

Nah, itu dia beberapa ide bisnis kreatif yang bisa jadi bahan pertimbangan. Di era digital seperti sekarang, menjalankan bisnis sebenarnya memang tidak terlalu sulit. Kuncinya adalah kamu harus mempunyai jiwa dan skill entrepreneur yang kuat.

Baca Juga: Kreativitas dan Inovasi dalam Memenuhi Kebutuhan Pasar

Kesimpulan

Jangan pernah ragu untuk mewujudkan ide bisnis kreatif yang tertanam dalam benakmu. Dari ide yang disangka aneh dan remeh, tak yang bisa menyangka jika bisnis tersebut akan berhasil dan maju di kemudian hari.

Sehingga, walaupun dari beberapa contoh ide bisnis kreatif yang telah diberikan di atas terkesan konyol dan sepele, tetapi kamu harus tetap optimis bahwa usaha yang sedang dijalankan akan berkembang.

Selain beberapa contoh di atas, kamu juga bisa menciptakan sendiri ide bisnis kreatif kekinian dengan menganalisis peluang di sekitarmu.

Salah satu langkah awal agar usaha bisa berkembang adalah melakukan pembukuan dan pencatatan keuangan. Tujuannya agar kamu memiliki data untuk mengembangkan bisnis anda.

Untuk memudahkan pembukuan dan pencatatan keuangan, gunakan aplikasi keuangan dari majoo. Aplikasi ini akan memudahkan mendata semua pemasukan dan pengeluaran dari bisnis yang kamu miliki.

Jadi, sudah siap untuk memulai bisnis?

Dapatkan Inspirasi Terbaru dari majoo

Subscribe untuk dapatkan berita, artikel, dan inspirasi bisnis di email kamu

Footer support

Pustaka majoo

Isi Form dibawah ini untuk download pustaka

format: 62xxxxxxxx
Batal
Icon close

Temukan Paket Paling Tepat untuk Bisnismu

Isi form berikut untuk membantu kami tentukan paket paling sesuai dengan jenis dan skala bisnismu.
solusi bisnis form

+62
Selamat datang di majoo 👋 Hubungi konsultan kami untuk pertanyaan dan info penawaran menarik
whatsapp logo