Informasi Umum
Fungsi search produk akan memudahkan Anda untuk melakukan input pesanan karena Anda tidak perlu menggeser katalog produk secara manual. Cukup ketikkan nama produk yang ingin dicari dan Anda bisa langsung memasukkannya ke dalam catatan pesanan.
Menggunakan Search Bar Produk
Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa Anda ikuti untuk menggunakan fungsi search bar di aplikasi POS majoo:
1. Login ke aplikasi POS majoo hingga Anda masuk ke halaman utama kasir
2. Fokus ke bagian atas layar dan tekan tulisan Cari
3. Layar akan memunculkan keyboard sentuh. Di sini Anda bisa langsung mengetikkan nama produk yang ingin dicari
4. Sistem akan otomatis menampilkan produk sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan. Selanjutnya Anda bisa langsung memilih produk terkait untuk memasukkannya ke dalam daftar pesanan.